Bus Lintas MGI Terbakar Di Tol Ciawi
Ciawi, rakyatbicara.co.id – Satu buah angkutan umum bus MGI jurusan Pelabuhan Ratu-Bogor, terbakar tepat di Gerbang Tol Ciawi, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Selasa (9/8) sekitar pukul 08.45 WIB.
Menurut keterangan Komandan Pemadam Kebakaran Sektor Ciawi, kabupaten Bogor, Nendri mengungkapkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran bus. Kebakaran bus ini, pihaknya menurunkan dua unit mobil Pemadam Kebakaran.
“Tadi terima laporan jam 8 kurang 15. Berhasil dipadamkan sekitar jam 10 menggunakan dua unit mobil damkar Sektor Ciawi, Kabupaten Bogor. Tadi regu dua yang menangani jumlahnya 12 orang,” kata Nendri.
Menurut Nendri, pihaknya belum tau penyebab kebakaran Bus tersebut, sampai saat ini Pihaknya masih berkoordinasi dengan Polres Bogor, untuk mengidentifikasi kebakaran pada bus bernomor polisi F 7500 UD itu.
“Alhamdulillah tidak korban. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Kami juga sudah koordinasi dengan Polres Bogor untuk penyelidikan lebih lanjut. Untuk proses pemadaman api berjalan aman dna lancar,” kata dia.
Sampai saat ini, pemilik angkutan Bus MGI Jurusan Pelabuhan Ratu – Bogor Belum memberikan keterangan.(Cok)