Temukan Penyebab Genangan Air, Masturo : Insya Alloh Tidak Banjir Lagi
Temukan Penyebab Genangan Air, Masturo : Insya Alloh Tidak Banjir Lagi
Cibinong, rakyatbicara.co.id – Alam jaga kita kita jaga alam jika tidak jika tidak maka jangan salahkan jika terjadi bencana, baik bencana kecil apalagi bencana besar semisal banjir dan tanah longsor. Semua terjadi karena perubahan serta dampak dari pembangunan dan berubahnya fungsi lahan resapan air hujan karenanya terjadilah bencana Banjir.
Seperti musibah banjir yang terjadi di beberapa lingkungan dan atau wilayah kelurahan Pakansari beberapa waktu lalu yang diguyur hujan lebat.
Namun, setelah bekerja sama dengan pihak terkait salah satu terjadinya banjir akibat dari tersumbatnya drainase atau terowongan bawah tanah yang menghubungkan aliran air pada Setu Kebantenan.
Seperti yang disampaikan Lurah Pakansari Masturo saat bincang- bincang diruang kerjanya, “Alhamdulillah salah satu penyebab banjir atau tergenangnya air hujan yang terjadi pada beberapa titik di Kelurahan Pakansari di sebabkan karena tersumbatnya terowongan bawah tanah yang menghubungkan aliran air yang bermuara pada Setu Kebantenan,” terangnya.
Masih dari Masturo, “Setelah kita berkoordinasi dengan pihak terkait seperti, PUPR, DLH, BPDB, dan Damkar Rabu kemarin kita lakukan pembersihan terowongan yang kebetulan ada di sisi hotel sayaga yang pembangunannya sedang berjalan, sampai pada hilir yang di mana aliran air bermuara pada Setu Kebantenan.”tuturnya.
“Selain sampah warga yang dari hulu terbawa aliran air, ada juga material sisa pembangunan hotel, terlebih lagi di temukan di dalam terowongan 3 buah penutup toren air yang berdiameter sekitar 1x 2 meter, Nah itu semua sudah kita bersihkan dan kita angkut. Sekarang sudah bersih aliran airnya sudah lancar tidak ada hambatan lagi dan Insya Alloh tidak akan terjadi lagi genangan air atau banjir di lingkungan sekitar apabila nanti turun hujan dengan intensitas tinggi apabila sedang,” Tutupnya. Kamis (18/08/2022). (Roni Baron)