Pengobatan Tradisional Ibu Ida Dayak Hadir di Polres Bogor
Cibinong, rakyatbicara.co.id – Pengobatan tradisional suku Dayak oleh perempuan bernama ibu Ida Dayak yang viral di sosial media dihadirkan Polres Bogor tepatnya di Mako Polres Bogor, Rabu (22/03/2023).
Lebih dari 100 orang turut hadir. Peserta yang hadir ini merasakan pengobatan Tradisional Ibu Ida dimana dengan bermodalkan alat sederhana, peserta (pasien) yang hadir bisa merasakan sensasi pengobatan ala ibu Ida.
Situasi berjalan lancar dan kondusif dikarenakan ibu Ida Dayak Langsung di kawal dan di jaga ketat oleh Kasat samapta IPTU Yogi Nugraha, S.H,.M.H dan Kbo Sat Samapta IPDA Eka Duta Baliawan, Kanit Pam Obvit IPDA M.Faizal Fadli dan diikuti oleh seluruh anggota sat Samapta dan anggota provost juga Personil Polres Bogor lainnya yg berada di mako Polres Bogor.
Kasat Samapta, IPTU Yogi Nugraha mengatakan kegiatan pengobatan tradisional ini telah di siapkan dengan beberapa prosedur. Mulai dari pendataan tamu, penggunaan public address, screening serta menerapkan One Gate System.
“Sebelumnya kami mendata tamu menggunakan nomor absen lalu dipanggil menggunakan public address lalu untuk penjagaan sendiri kami menaruh beberapa personel untuk screening dan menerapkan one hate System, dengan begitu semua kegiatan berlangsung secara tertib aman dan lancar,” tutup IPTU Yogi.(ck)