Kader PKK dan Pos Yandu Terima Pelatihan Kampung KB di Kelurahan Pakansari

oleh -607 Dilihat
oleh
Kader PKK dan Pos Yandu Terima Pelatihan Kampung KB di Kelurahan Pakansari
banner 468x60

Cibinong, rakyatbicara.co.id – Sebanyak 60 kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan kader Pos Pelayanan Terpadu (Pos Yandu) mengikuti pelatihan Kampung Berkualitas (KB) di Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong.

Pelatihan satu hari ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan potensi para kader PKK dan pos Yandu di Kelurahan Pakansari.

banner 336x280

Narasumber dan pembicara dalam pelatihan ini antara lain Zaenal Arifin dan Budi Nugroho Agung dari Unit Pelayanan Teknik (UPT) Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Cibinong. Acara tersebut diadakan di Aula kantor Kelurahan Pakansari pada hari Selasa, 18 Juli 2023, pukul 8.00 WIB.

“Dengan penuh harapanku, saya berharap para kader dapat mengikuti pelatihan ini dengan seksama sampai selesai. Kami berharap pelatihan ini akan mendorong kader untuk lebih giat dalam menyampaikan kepada warga pentingnya hidup sehat dengan lingkungan yang sehat, serta mengurangi angka stunting,” ujar Masturo Lurah Pakansari dalam sambutannya.

Sementara itu, Ali Sarjuni, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), juga menekankan pentingnya menjalankan kegiatan yang didasari oleh agama. Ia menyampaikan bahwa dengan melakukan hal tersebut, semua kegiatan akan menghasilkan yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat.

Kegiatan pelatihan kampung berkualitas ini juga dihadiri oleh Babinkamtibmas dan Kasie Pemberdayaan Kesejahteraan Masyarakat (PKM) selaku penanggung jawab kegiatan Budiningsih.SE.

Kader PKK dan Pos Yandu Terima Pelatihan Kampung KB di Kelurahan Pakansari

banner 336x280